logo
×

Selasa, 13 Desember 2016

Sekjen FUI: Ahok Bilang Dia Tak Pernah Lukai Umat Islam, Terus Kemarin Apa? Ini Lucu Sekali

Sekjen FUI: Ahok Bilang Dia Tak Pernah Lukai Umat Islam, Terus Kemarin Apa? Ini Lucu Sekali

NUSANEWS - Sekjen Forum Umat Islam (FUI) Muhammad Al Khotot mangatakan, persidangan  Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok diwarnai beberapa adegan lucu dan tidak masuk akal. Ahok menjalani sidang perdana kasus dugaan penistaan agama.

Menurut dia, pria kelahiran Bangka Belitung itu mengaku bahwa dirinya tidak pernah melakukan yang melukai umat Islam dan tidak pernah berbicara hal-hal yang menistakan umat Islam.

Padahal, video dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dengan jelas mempertunjukkan hal itu.

"Dia bilang dia tidak pernah melukai umat Islam. Terus kemarin apa? Ini lucu sekali," ucap dia usai mengikuti jalannya persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Selasa (13/12).

Lebih lanjut dia menuturkan, pengacara Ahok telah membacakan pledoi di dalam persidangan perdana yang beragendakan pembacaan dakwaan dari Jaksa Penuntut Umum.

"Ini baru pembacaan dakwaan, hey pengacara Ahok. Bukan pembacaan pleidoi. Ini tidak tahu mereka ngerti enggak sih?" ucapnya seraya disambut tawa massa yang hadir.

Dia meminta agar seluruh umat Islam untuk terus mengawal jalannya sidang tersebut hingga hakim membacakan putusan. (jpg)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: