logo
×

Senin, 16 April 2018

Romahurmuziy Ngibul, Prabowo Tak Pernah Melamar Jadi Cawapres Jokowi

Romahurmuziy Ngibul, Prabowo Tak Pernah Melamar Jadi Cawapres Jokowi

NUSANEWS - Partai Gerindra angkat suara terkait pernyataan Romahurmuziy alias Romi. Partai berlambang kepala garuda menyebut Romi berbohong.

"Saya kira saudara Rommy itu bagusnya ngurusin partainya sendiri," ujar Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon saat ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (16/4).

Sebelumnya, di sela Munas Alim Ulama PPP di Semarang, Romi menyebut Prabowo Subianto mengapresiasi dan merasa terhormat mendapatkan tawaran dari Jokowi untuk menjadi cawapres. Bahkan, menurut Romi, dua pekan lalu Prabowo mengirim utusan ke Jokowi untuk menanyakan kelanjutan tawaran cawapres.

Fadli menyebut pernyataan Romi sebagai strategi politik menaikan pamor PPP diantara partai-partai koalisi pendukung Jokowi. Menurutnya, kalaupun PPP ingin menaikkan pamornya diantara koalisi pendukung Jokowi tidak seharusnya dengan menyebarkan kabar bohong.

"Saya baca itu seolah Pak Prabowo mau ada melamar-lamar jadi cawapres. Itu gak benar," tegasnyA.

SUMBER
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: