logo
×

Jumat, 26 April 2019

PAN: Kami Tetap di Koalisi Prabowo-Sandi, Jangan Percaya Rumor!

PAN: Kami Tetap di Koalisi Prabowo-Sandi, Jangan Percaya Rumor!

NUSANEWS - Partai Amanat Nasional menegaskan posisinya sebagai bagian Koalisi Indonesia Adil Makmur pendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Hal tersebut disampaikan Sekjen PAN, Eddy Soeparno menyusul isu partai berlambang matahari ini merapat pada petahana Joko Widodo.

Isu ini muncul setelah Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan bertemu Jokowi di Istana Negara, Rabu (24//4).

"Kita tetap konsisten berada di koalisi Adil Makmur. Jangan percaya rumor," ujar Eddy, Jumat (26/4).

Eddy menjelaskan kehadiran Zulkifli di Istana saat itu untuk menghadiri pelantikan Gubernur Maluku Murad Ismail dan pasangannnya, Barnabas Orno.

"Pak Zulkifli Hasan bertemu dengan Presiden di Istana dalam pelantikan Gubernur Maluku yang diusung antara lain oleh PAN," tukasnya.

SUMBER
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: