logo
×

Senin, 03 Februari 2020

Fungsinya Belum Kelihatan, Pengamat: Publik Akan Menilai Maruf Amin Seperti Wapres Boediono

Fungsinya Belum Kelihatan, Pengamat: Publik Akan Menilai Maruf Amin Seperti Wapres Boediono

DEMOKRASI.CO.ID - Masa pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin telah melewati hari ke-100. Jika Jokowi banyak membuat banyak gebrakan, lain halnya sang Wapres.

Pengamat politik dari Universitas Al Azhar, Ujang Komarudin menyampaikan, mantan Ketua MUI tersebut dianggap tidak terlalu menonjol dalam kinerjanya sebagai seorang wakil pemimpin negara.

“Jika kinerjanya belum ada dan belum terlihat, maka publik akan menilai wapres saat ini seperti wapres pada masa Beodiono (masa pemerintahan Presiden SBY). Tak terlalu berfungsi,” kata Ujang kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (2/2).

Dia menambahkan, kiprah Maruf Amin sebagai wakil presiden belum menonjol jika dibandingkan dengan pendamping Jokowi sebelumnya, Jusuf Kalla yang memiliki kerja total bersama presiden.

“Sepertinya wapres (saat ini) hanya ada dalam bayang-bayang presiden. Jangan sampai dalam 100 hari ini dan ke depan posisi wapres hanya jadi ban serep,” katanya.

“Tapi harus berbagi tugas dengan presiden. Kinerja wapres bisa saja tertutup oleh kegiatan presiden dan kinerja menteri,” tandasnya. [rmol]
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: