logo
×

Selasa, 03 Maret 2020

Soal Virus Corona, Anies Tegaskan Keselamatan Warga Nomor Satu

Soal Virus Corona, Anies Tegaskan Keselamatan Warga Nomor Satu

DEMOKRASI.CO.ID - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menegaskan, pemerintah provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mengutamakan keselamatan warga DKI Jakarta dalam merespon persoalan penularan virus corona.

"Kita tidak akan menomorsatukan ekonomi dan menomorduakan keselamatan warga," ujar Anies saat konferensi pers di Balai Kota DKI, Jakarta, Senin (2/3/2020).

Anies mengakui bahwa masalah virus corona pasti membawa dampak ekonomi. Namun, hal tersebut bukan serta merta mengabaikan keselamatan warga DKI Jakarta.

"Saat ini, keselamatan warga nomor satu. Kita harap warga Jakarta selamat dan kita berharap ekonomi juga selamat," tandas Anies.

Karena itu, kata Anies, pemprov DKI Jakarta mengerahkan seluruh sumber daya mulai dari SKPD dan BUMD untuk mencegah dan mengantisipasi penularan virus korona. Fasilitas dan petugas kesehatan DKI, juga dipastikan bekerja full time untuk melayani warga DKI.

"Kami siap untuk merespon dan tim kita akan berhaga 24 jam untuk tanggap Covid-19," pungkas Anies.
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: