logo
×

Selasa, 08 Desember 2020

Bawaslu DIY Telusuri Dugaan Politik Uang Bansos di Sleman dan Gunungkidul

Bawaslu DIY Telusuri Dugaan Politik Uang Bansos di Sleman dan Gunungkidul

DEMOKRASI.CO.ID - Bawaslu DIY masih menelusuri dugaan politik uang dalam bentuk bantuan sosial (bansos) di Kabupaten Sleman dan Kabupaten Gunungkidul. Bansos tersebut diduga dibagikan paslon bupati dan wakil bupati beberapa waktu lalu.  

"Lagi ditelusuri di Sleman sama di Gunungkidul. Sleman soal bansos kalau tidak salah itu diminta menelusuri dugaan politik uang. Di Bantul belum ada," kata Ketua Bawaslu DIY Bagus Sarwono di Kompleks Kepatihan Pemda DIY, Selasa (8/12).  

Sementara itu, untuk Kabupaten Gunungkidul bansos yang dimaksud adalah video viral yang beredar belakangan ini. Video yang berisi tumpukan telur dan wajan itu juga mencatut nama Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X.  

"Gunungkidul soal telur," ujarnya.  

Kordiv Penanganan Pelanggaran Bawaslu Sleman Ibnu Darpito membenarkan saat ini pihaknya telah menerima laporan dari salah seorang warga soal bansos tersebut.  

"Ya kita menerima laporan. Yang jelas kemarin kita menerima laporan dari warga Sleman dengan inisial D. Sudah kita terima laporannya, sudah kasih tanda terima juga, hari ini kelengkapan berkas kekurangan. Sekarang sedang berproses penanganan," kata Ibnu dihubungi wartawan.  

Dalam pelaporan tersebut turut dilampirkan foto kegiatan pembagian bansos. Diduga bagi-bagi bansos itu terjadi di Kecamatan Gamping, November lalu.  

"Yang dilampirkan ada foto, banyak fotonya. Foto kegiatan pembagian bansos. Bansos Kemensos," kata Ibnu. []

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: