logo
×

Senin, 14 November 2016

Jokowi Perintahkan Kapolri Usut Ledakan Bom di Gereja Samarinda

Jokowi Perintahkan Kapolri Usut Ledakan Bom di Gereja Samarinda

NUSANEWS - Presiden Joko Widodo telah memerintahkan Kapolri Jenderal Tito Karnavian untuk mengusut tuntas pelaku peledakan bom molotov di halaman Gereja Oikumene Sengkotek, Harapan Baru, Samarinda Seberang, Kota Samarinda, Kalimantan Timur. Jokowi mengaku telah mendapat laporan dari Kapolri ihwal ledakan yang terjadi sekitar pukul 10.00 WITA tersebut.

"Ya tadi saya sudah mendapat laporan dari Kapolri dan saya sudah perintahkan Kapolri untuk segera ditangani dan dilakukan penegakan hukum tegas, mengusut secara tuntas pelaku," kata Jokowi usai menghadiri Rapimnas PAN di Hotel Bidakara, Jakarta, Minggu (13/11).

Kronologi kejadian ledakan sekitar pukul 10.00 WITA saat jemaah gereja selesai melaksanakan kegiatan ibadah. Jemaah keluar melalui pintu depan menuju ke parkiran. Tiba-tiba datang orang yang tidak dikenal melemparkan sesuatu yang diduga menggunakan jenis bom molotov.

Pada pukul 10.15 WITA, pelaku yang melempar bom jenis molotov tadi melarikan diri ke arah depan dan melompat ke Sungai Mahakam. Warga melihat kejadian tersebut berusaha mengejar pelaku. Akhirnya pelaku ditangkap oleh warga dan diserahkan ke pihak kepolisian Polsek Samarinda Seberang. (mdk)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: