logo
×

Selasa, 26 Maret 2019

Misi Ma'ruf Amin Cegah Pendukung Masuk Angin

Misi Ma'ruf Amin Cegah Pendukung Masuk Angin

NUSANEWS - Cawapres Ma'ruf Amin menekankan perlunya penguatan di Jawa Tengah. Ma'ruf tak ingin pendukungnya masuk angin di tengah Prabowo Subianto-Sandiaga Uno yang menggempur wilayah Jateng dan Jatim.

Ma'ruf hari ini kampanye terbuka di Yogyakarta dan Jawa Tengah. Kunjungan ke Jateng kali ini bukan yang pertama. Ma'ruf terus melakukan penguatan ke berbagai komunitas agar suara tidak beralih ke kubu Prabowo-Sandiaga.

"Hari ini kami ke Purworejo. Ada dua tempat sampai nanti malam kami nginap di Magelang. Besok baru perjalanan ke Wonosobo ada acara haul dan harlah kemudian ke Temanggung. Di Temanggung, ada pertemuan ada deklarasi juga dari Temanggung besok malamnya di ke Yogya, nginap di Yogya. Paginya ada acara, siangnya di Yogya sampai malam juga," ujar Ma'ruf Amin saat baru mendarat di Bandara Adisutjipto, Yogyakarta, Selasa (26/3/2019).

Meski beberapa waktu lalu sudah mengunjungi Jawa Tengah, Ma'ruf mengaku ada sejumlah pesantren yang menginginkan kehadirannya. Selain itu, kunjungan ke Jawa Tengah kali ini lebih difokuskan di Keresidenan Kedu, Magelang dan Banyumas.

"Ada beberapa yang merasa belum disilaturahimi itu kalangan pesantren tertentu. Mereka selalu ingin memperoleh anu... kebetulan saya ingin ke Jawa Tengah itu NU Jateng itu, saya sudah Solo Raya saya sudah lakukan, Pantura sudah di Semarang, yang tengah ini Dulang Emas, Kedu, Magelang, Banyumas belum," lanjut cawapres nomor urut 01 ini.

Menurut Ma'ruf, kampanye di Jateng harus selalu ditingkatkan. Sebab, kata dia, Prabowo-Sandiaga terus bergerak.

"Sekalian dalam perjalanan itu kami juga mampir di berbagai komunitas. Penguatan-penguatan semua itu supaya tidak masuk angin. Ya kan sebelah sana (Prabowo-Sandi) juga kan nggak diem. Mereka gempur Jateng gempur Jatim," kata Ma'ruf.

Menurutnya, kunjungan ke Jawa Tengah kali ini untuk mengamankan suara. Di sisa waktu kampanye yang ada, Ma'ruf yakin suara di Jateng tidak akan berkurang.

"Jadi kadang-kadang ada pengaruhnya. Sedikit goyah sedikit-sedikit kami naikkan lagi. Kalau sekarang sih saya kira sudah tinggal 20 hari pengaruhnya hampir tidak terlalu besar," tuturnya.

Sebelumnya, pada hari pertama kampanye terbuka, cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahudin Uno berkunjung ke Sragen. Kunjungannya tersebut adalah demi menghadiri acara Sragen Young Entrepreneur Summit (YES) 2019, sekaligus membagi motivasi ke milenial seputar entrepreneurship.

Sebelum menyampaikan motivasi Sandi pun menekankan saat ini dirinya punya hak konstitusi untuk melakukan kampanye akbar menemui ribuan masyarakat di kota besar. Walau begitu saat ini ia lebih memilih menemui milenial di Kabupaten Sragen.

"Saya memilih untuk ada di Sragen hari ini bersama anak-anak muda. Karena saya yakin dari muka-muka yang berbinar ini insya Allah kita bisa menginspirasi bangsa kita untuk menjadi bangsa Indonesia yang menang, adil, dan makmur," ujar Sandi, Minggu (24/3/2019).

Untuk mencapai Indonesia yang menang, adil, dan makmur ia pun mengajak anak muda yang hadir untuk sama-sama terlibat aktif. Salah satu upayanya yaitu dengan menumbuhkan semangat menciptakan lapangan pekerjaan lewat industri kreatif.

SUMBER
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: