logo
×

Kamis, 20 Agustus 2020

Ilmuwan Dihadang, Demokrat: Jika Epidemiolog Bersuara Kritis, Silakan Disanggah, Bukan Diretas!

Ilmuwan Dihadang, Demokrat: Jika Epidemiolog Bersuara Kritis, Silakan Disanggah, Bukan Diretas!

DEMOKRASI.CO.ID - Akun Twitter milik ahli epidemiologi dan kesehatan masyarakat, Dr Pandu Riono, MPH, Phd telah diretas oleh pihak yang tak bertanggung jawab, pada Rabu malam (19/8).

Dalam unggahan tersebut, nampak dua buah foto Pandu Riono bersama seorang perempuan. Tak hanya foto, akun tersebut juga menuliskan kata-kata yang mencemarkan pemilik akun.

Saat ini unggahan foto dan tulisan yang diunggah oleh peretas sudah tidak nampak atau dihapus.

Diretasnya akun sosial media Pandu Riono itu mengundang komentar dari Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Jansen Sitindaon.

Meskipun mengaku tidak mengenal dekat Pandu Riono, Tapi menurut Jansen, cuitan dan pendapat Pandu tidak boleh disepelekan.

“Apalagi dibarengi dasar keilmuwan kuat. Tak ada alasan membungkamnya dengan cara-cara kotor begini. Lawan kita itu Covid-19. Bukan kebebasan berpendapat. Bersuaralah terus Pak Doktor,” tegas Jansen lewat Twitternya, Kamis (20/8).

Bahkan politisi Demokrat ini mengatakan, pemerintahan seharusnya berterimakasih dengan pendapat yang diutarakan Pandu.

“Karena pandangan dan suara dari siapapun Epidemiolog sangat kita butuhkan dimasa pendemik ini. Jika ada beda pendapat dan kritis, sanggah! bukan di-hack. Jika ilmuwan dibungkam yang ada kegelapan,” tutupnya.
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: