logo
×

Rabu, 23 Februari 2022

Viral! Crazy Rich Medan Indra Kenz Bilang Tuhan Nggak Bisa Membuat Dia Miskin, Netizen: Kun Fayakun!

Viral! Crazy Rich Medan Indra Kenz Bilang Tuhan Nggak Bisa Membuat Dia Miskin, Netizen: Kun Fayakun!

DEMOKRASI.CO.ID - Saat ini, sosok Crazy Rich Medan, Indra Kesuma alias Indra Kenz menjadi perbincangan publik. Sebab, ia dituding menjadi afiliator dalam bisnis afiliasi di dunia trading, salah satunya aplikasi Binomo.

Usai jadi perbincangan, kini viral kembali video Indra Kenz yang ngaku tak akan jatuh miskin. Namun, Indra Kenz bukannya merendah hati, justru menyombongkan diri. Bahkan, ia menyebut Tuhan bingung karena tak bisa membuatnya jatuh miskin.

"Kira-kira ketika Tuhan mengubah nasibnya kembali jatuh miskin gimana ya?" tanya netizen, dikutip dari akun Instagram @omg.indonesia.id.

Indra Kenz (Foto: Instagram/@omg.indonesia.id)


Mengetahui pertanyaan itu, Indra Kenz mengatakan Tuhan tak bisa membuatnya jatuh miskin. Sebab, Tuhan bingung dengan nasibnya. Sebab, Indra Kenz merasa sangat baik kepada setiap orang.

"Nih, nih, nih, nggak bisa. Kenapa? Karena ketika gue sombong, gue pamer, udah mau dibuat Tuhan aku miskin kan, tiba-tiba baik aku, beramal, bersedekah, bantuin orang, nah bingung," ujarnya.

Dengan nada menyombongkan diri, Indra Kenz merasa selalu kaya raya dan diberikan kelancaran rezeki oleh sang pencipta.

Indra Kenz (Foto: Instagram/@omg.indonesia.id)

"Abis itu dikasihlah aku makin kaya, ya kan, ditambahlah rezeki itu. Sombong lagi aku, pamer lagi aku, dimiskinkan lagi aku, bersedekah lagi," katanya.

Indra Kenz tampak yakin dirinya tak akan kembali miskin. Sebab, ia merasa selalu bersedekah, sehingga bisa jadi kaya raya.

"Makanya Tuhan pun bingung boy mau ambil keputusan, nggak tahu mau diapain aku nih," lanjutnya.

Unggahan itu dibanjiri respon netizen. Mereka sangat geram dengan kesombongan dari Indra Kenz yang tak akan jatuh miskin.

"Yang namanya TUHAN, nggak ada istilahnya bingung. Kalau dia udah bilang 'KUN FAYAKUN' Dia bisa membuat lo miskin semiskin-miskinnya atau membuat lo terhina. Jadi nggak usah songong banget deh jadi orang! Lagian lo kaya karena duit loss orang," tulis akun @angrahsy****.

"Salah satu bukti omongan yang menghina Tuhan dan sekarang dia terjerat hukum," kaa akun @Khoirunnisah_ba****.

"Hadapi hukum. Jangan malah kabur terus pake drama sakit pula." lanjut akun @dei****. [era]
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: