logo
×

Senin, 13 Juni 2022

Detik-Detik Nabila Ishma Melihat Keranda Jenazah Eril, Kepalkan Tangan sampai Jatuh Berlutut di Samping Keranda

Detik-Detik Nabila Ishma Melihat Keranda Jenazah Eril, Kepalkan Tangan sampai Jatuh Berlutut di Samping Keranda

DEMOKRASI.CO.ID - Teman dekat Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yakni Nabila Ishma akhirnya berkesempatan untuk melihat keranda jenazah Eril.

Sebagaimana diketahui, jenazah Eril ditemukan pada Rabu (8/6/2022) di bendungan Engehalde, Bern, Swiss waktu setempat.

Usai ditemukan, jenazah Eril kemudian diterbangkan ke Tanah Air dan sampai di Indonesia pada Minggu (12/6/2022).

Jenazah Eril pun sempat disemayamkan di rumah duka Gedung Pakuan, Bandung. Beredar di sosial media sebuah video yang diduga adalah teman dekat Eril, Nabila Ishma menangis saat melihat keranda jenazah putra Ridwan Kamil itu.

Dalam video yang beredar tersebut, wanita yang memakai baju dan masker hitam yang disebut adalah Nabila Ishma itu terlihat berjalan mendekati keranda jenazah Eril.

Saat sudah mendekati keranda jenazah Eril, wanita yang diduga adalah Nabila Ishma itu tampak mengepalkan tangannya dengan kuat. Bahkan Nabila juga sempat menutup mulutnya menggunakan mulut lantaran terlihat seperti menahan tangis.

Lalu setelah sampai di depan keranda jenazah Eril, Nabila Ishma tampak jatuh berlutut di samping keranda jenazah Eril.

Orang-orang yang berada di dekat Nabila pun berusaha menenangkan gadis tersebut, hingga beberapa saat kemudian Nabila bisa kembali berdiri.

Diketahui Eril anak Ridwan Kamil ini dilaporkan hilang terseret arus sungai Aare, Bern, Swiss pada (26/5/2022).

Semenjak dilaporkan hilang, proses pencarian Eril terus dilakukan hingga akhirnya pada (3/6/2022) pihak keluarga Ridwan Kamil menyatakan Eril meninggal dunia. [tvonennews]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: