logo
×

Selasa, 21 Juni 2022

PDIP Gelar Rakernas untuk Bahas Capres-Cawapres, Megawati dan Jokowi Sudah Tiba

PDIP Gelar Rakernas untuk Bahas Capres-Cawapres, Megawati dan Jokowi Sudah Tiba

DEMOKRASI.CO.ID - DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Sekolah PDIP, Jakarta Selatan, pada hari ini, Selasa (21/6/2022). Rakernas tersebut akan digelar selama tiga hari hingga 23 Juni 2022.

Salah satu agenda dalam rakernas ini adalah pembahasan daftar nama calon presiden (capres) RI 2024 serta kriteria bakal capres.

Turut hadir Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi yang akan menyampaikan pidato. Ada juga Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. 

Megawati tiba lebih dahulu di lokasi sekitar pukul 09.30 WIB. Kedatangannya disambut oleh Hasto Kristiyanto, Basuki Hadimuljono, Menseskab Pramono Anung, serta Kepala Analisa dan Pengendali Situasi PDIP Muhammad Prananda. 


Ini merupakan kehadiran pertama Megawati di sekolah PDIP pasca-renovasi. 

Megawati Soekarnoputri dijadwalkan membuka rakernas tersebut.

Selanjutnya, disusul Jokowi yang tiba sekitar pukul 09.43 WIB.


Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut, agenda rakernas salah satunya akan membahas tentang konsepsi dasar Calon Presiden- Calon Wakil Presiden (Capres-Cawapres) 2024.

"Hal strategis lainnya yang akan dibahas terkait dengan konsepsi dasar, visi, misi yang akan dibawa oleh calon presiden dan calon wakil presiden yang akan datang sehingga Ibu Megawati Soekarnoputri pada momentum yang tepat mengambil keputusan terkait dengan capres dan cawapres," jelas Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Senin (20/6/2022) malam.

Menurut dia, rakernas ini merupakan rapat DPP yang diperluas dengan melibatkan peserta dari ketua, sekretaris, serta bendahara DPD PDIP.

Selain itu, peserta juga berasal dari perwakilan sayap dan badan partai, termasuk anggota DPR RI Fraksi PDIP.

"Yang lebih dipersiapkan adalah agenda strategis dalam rangka memenangi Pemilu 2024, tetapi juga sekaligus bagaimana PDI Perjuangan dalam upaya pemilu tersebut mampu menjawab berbagai persoalan rakyat dan mengedepankan sinergi tiga pilar yang turun ke bawah," kata Hasto.

Politikus asal Yogyakarta itu menambahkan Rakernas II 2021 yang dilaksanakan pada 21-23 Juni 2022 ini merupakan rapat yang harusnya dilaksanakan pada tahun lalu. Namun karena alasan pandemi Covid-19, PDIP menunda rakernas tersebut.

"Baru dapat dilaksanakan pada 21 Juni besok sekaligus menunggu momentum penetapan seluruh tahapan pemilu dari KPU," kata dia.

Doktor kajian geopolitik Universitas Pertahanan RI itu menerangkan rakernas dilaksanakan dengan sederhana, suasana kontemplatif, serta membahas isu-isu strategis untuk kemajuan bangsa dan negara.

Tema yang diangkat ialah "Desa Kuat, Indonesia Maju, dan Berdaulat" dengan subtema "Desa Taman Sari Kemajuan Nusantara".

Menurut Hasto, tema ini diambil untuk mengingatkan watak politik turun ke bawah. PDIP menilai kekuatan sejati itu berasal dari rakyat, bukan yang bergerak di awang-awang.

"Dan di dalam membahas desa kuat ini, seluruh aspek pemerintahan desa, kebudayaan, kuliner, dan juga seluruh local wisdom  (kearifan lokal) sebagaimana selalu ditegaskan oleh Ibu Megawati Soekarnoputri akan dibahas," ucapnya.

"Dari desalah partai terus bergerak membangun optimisme di tengah upaya pemerintahan Presiden Jokowi mengatasi pandemi dan juga mengurangi berbagai dampak akibat situasi global yang tidak menentu, yang penuh dengan ketidakpastian," ujar Hasto. [tvonenews]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: