logo
×

Selasa, 21 Juni 2022

Puan Maharani Asyik Selfie saat Jokowi Temui Megawati, Ini Reaksi Tak Terduga Roy Suryo: Luar Biasa...

Puan Maharani Asyik Selfie saat Jokowi Temui Megawati, Ini Reaksi Tak Terduga Roy Suryo: Luar Biasa...

DEMOKRASI.CO.ID - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo berikan tanggapan soal video Ketua DPR Puan Maharani selfie saat Presiden Joko Widodo menghadap Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Diketahui sebelumnya, aksi Puan Maharani itu jadi sorotan publik di jagat media sosial hingga nama 'Bu Puan' mencuat di Twitter, pada 21 Juni 2022.

Kabarnya momen Puan Maharani selfie itu terjadi sebelum pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Roy Suryo yang kerap aktif berikan komentar di media sosial pun akhirnya ikut angkat bicara di media sosial Twitter pribadinya.

Dalam cuitannya, Roy Suryo turut menyinggung sebuah persiapan, namun tidak diketahui pasti apa makna persiapan yang ditulis oleh Roy Suryo. 

"Luar Biasa Persiapan-nya ... AMBYAR" tulis Roy Suryo, di akun Twitter pribadinya @KRMTRoySuryo2, pada 21 Juni 2022.

Dalam video yang beredar, Puan terlihat asyik selfie dan nge-vlog di dekat jendela, terlihat dalam video Presiden Jokowi yang tengah duduk menghadap ke Megawati Soekarnoputri.

Setelah video tersebut viral, aksi Puan Maharani selfie mendapatkan beragam reaksi dari sejumlah warganet. 

Kritikan itu muncul karena Puan yang dianggap tidak sopan selfie di tengah obrolan serius Megawati dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Presiden negara besar, terlihat "kecil" di hadapan ketua partai.." @fadhliridho1

"Wajarlah, setinggi apapun jabatanmu kalau menghadap "Ibu"-mu kau tetap anaknya. Selamat Ulang tahun untuk anaknya ya bu.." @souvantana

"Setelah perayaan ulang tahun pakde @jokowi diajak diskusi dengan ketua partai untuk memenangkan pemilu tahun 2024" @IWayanGdeSudia1.

Di siis lain, belum lama ini muncul spanduk Anies Baswedan dengan Grace Natalie, lalu ada dukungan juga untuk Andika Perkasa. 



Nah, kali ini di Solo ada spanduk Puan Maharani bersama Gibran, padahal yang kerap buat acara di Solo adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. 

Sejumlah spanduk bergambar Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka dengan Ketua DPR RI Puan Maharani muncul di sejumlah titik di Solo Raya. 

Lokasi tersebut seperti di kawasan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, dan beberapa titik di Kota Solo, Jawa Tengah.

Pantauan di Solo, Senin 20 Juni 2020 menunjukkan bahwa spanduk yang terpasang tersebut atas mengatasnamakan Projo atau sukarelawan Pro Jokowi.

Pada spanduk tersebut tertulis Puan bersama Gibran dari Solo Raya untuk Indonesia.

Terkait dengan hal itu, Gibran irit memberi tanggapan. Ia juga baru mengetahui adanya spanduk tersebut setelah ada kenalan yang mengirimkan foto kepadanya.

“Ya tanya yang masang spanduk saja to, saya sudah tahu (terkait pemasangan spanduk),” katanya.

Terkait pesan dukungan yang tersirat dalam spanduk tersebut, ia juga enggan menanggapi.

“Nggak gimana-gimana, aku juga nggak tahu yang masang siapa, kapan dipasang kok tahu-tahu dipasang seperti itu,” katanya.

Mengenai kemungkinan Gibran untuk maju pada Pemilihan Presiden mendatang, ia tidak ingin berandai-andai.

“Saya fokus yang di Solo dulu saja, fokus ASEAN Para Games,” katanya.

Sementara itu, salah seorang petugas Linmas Kelurahan Ketelan, Kecamatan Banjarsari, Solo, bernama Nimo mengatakan tidak tahu kapan pemasangan tersebut dilakukan.

“Kemarin belum ada, pas saya tugas di sana belum ada. Tadi saya berangkat tugas pukul 08.00 WIB sudah ada,” katanya.

Saat dikonfirmasi terkait pemasangan spanduk tersebut, Ketua DPC Projo Solo Tego Wigati mengatakan tidak pernah memasang satu pun spanduk.

“Kami mengikuti arahan pengurus pusat dan Dewan Pembina (Projo) Bapak Joko Widodo. Kami menunggu hasil dari musyawarah rakyat dan menunggu petunjuk Pak Jokowi seperti apa. Untuk dukung-mendukung, belum berani,” katanya [disway]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: