logo
×

Jumat, 27 Januari 2023

Surya Paloh Diam-diam Temui Jokowi di Istana, Elit NasDem Bocorkan Hal Ini, Simak!

Surya Paloh Diam-diam Temui Jokowi di Istana, Elit NasDem Bocorkan Hal Ini, Simak!

DEMOKRASI.CO.ID - Ketua DPP Partai NasDem, Charles Meikyansyah membenarkan bahwa Surya Paloh datang ke Istana Negara untuk menghadap Presiden Joko Widodo pada Kamis 26 Januari kemarin. 

"Saya dengar begitu ya, tetapi saya kebetulan lagi di dapil nih, kemarin sore sih memang saya dengar begitu. Tetapi isinya apa, konfirmasinya seperti apa, saya juga masih mau tanyakan ke beliau," katanya saat dikonfirmasi awak media pada Jumat (27/01/2024).

Ia menjelaskan bahwa ketika bertandang ke Istana Negara, Ketua Umum NasDem itu datang seorang diri, tanpa ditemani oleh elit partai.

"Iya (sendiri ) Pak Surya kok itu," ungkap Anggota Komisi IV DPR RI ini.

Namun, ia kembali menekankan belum mengetahui secara detail isi pertemuan yang digelar pada sore hari itu. Saat ini, Charles menunggu keterangan dari Surya Paloh.

"Kalau isi pertemuannya, saya juga lagi konfirmasi kepada beliau, yaitu apa saja. Yang jelas buat kebaikan kita semua lah, bangsa Indonesia. Untuk kebaikan bangsa kita lah," terangnya. 

Menurutnya, pertemuan yang dilakukan Surya Paloh dan Joko Widodo ini mempunyai dampak positif. Terlebih mengingat dinamika politik dalam negeri saat ini.

"Apalagi ini kan bertemu kepala negara yang sangat berpengaruh kuat di dunia hari ini, Pak Jokowi dan salah satu bapak bangsa juga kan, Pak Surya Paloh. Saya pikir ini pertemuan yang sangat kuat, pertemuan yang sangat bagus untuk bangsa ini," pungkasnya.

Diketahui, hubungan Surya Paloh dan Jokowi memang dikabarkan sedang retak. Terlebih, tidak ada ucapan selamat kepada Jokowi saat HUT NasDem beberapa waktu lalu. 

Di sisi lain, isu reshuffle juga terus bergulir. Menteri-menteri dari NasDem terus dievaluasi dan banyak pihak yang mendesak agar segera didepak dari Kabinet Indonesia Maju. [populis]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: