logo
×

Senin, 13 Februari 2023

Menantu Jokowi Disebut Bagi-bagi Dana Hibah Buat Bangun Masjid hingga Ponpes Lewat Facebook, Simak Fakta Berikut!

Menantu Jokowi Disebut Bagi-bagi Dana Hibah Buat Bangun Masjid hingga Ponpes Lewat Facebook, Simak Fakta Berikut!

DEMOKRASI.CO.ID - Akun Facebook mencatut Wali Kota Medan Bobby Nasution beredar di media sosial baru-baru ini.

Akun atas nama Muhammad Bobby Afif Nasution itu diketahui mengirimkan pesan ke masyarakat dengan tujuan ingin memberikan dana hibah untuk pembangunan masjid, musala, hingga pondok pesantren. 

Setelah dilakukan penelusuran untuk cek fakta, akun tersebut adalah palsu dan diduga modus penipuan mengatasnamakan Bobby Nasution. 

Lewat akun Instagram pribadi @bobbynst, menantu Presiden Jokowi itu menegaskan bahwa akun Facebook atas nama Muhammad Bobby Afif Nasution bukan dirinya. 

"Akun facebook yang mengatasnamakan Muhammad Bobby Afif Nasution yang mengirim pesan ke masyarakat dengan menawarkan program bantuan dana hibah untuk pembangunan masjid, mushola, dan pondok pesantren, itu bukan saya ataupun akun facebook saya dan nomor yang tertera diatas itu juga bukan nomor saya," tulis Bobby dalam unggahannya, Kamis (9/2). 

Dalam unggahannya, Bobby memuat sejumlah hasil tangkapan layar yang terdiri dari akun Facebook palsu dan nomor telepon mengatasnamakan dirinya. Terlihat oknum berniat ingin memberikan dana hibah untuk pembangunan masjid, musala, dan pondok pesantren. 

Bobby pun mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada dan tidak mudah percaya dengan modus penipuan tersebut. 

Dengan demikian, akun Facebook atas nama Muhammad Bobby Afif Nasution adalah tidak benar. Faktanya, akun itu adalah palsu dan mengatasnamakan Bobby Nasution. [populis]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: