logo
×

Kamis, 16 Februari 2023

Noel Sempat Bela Munarman, Lalu Dukung Prabowo Jadi Presiden! Gerindra Enggak Masalahin, Malah Jawabnya Begini

Noel Sempat Bela Munarman, Lalu Dukung Prabowo Jadi Presiden! Gerindra Enggak Masalahin, Malah Jawabnya Begini

DEMOKRASI.CO.ID - Wakil Ketua Umum Gerindra, Habiburokhman tak khawatir Prabowo atau Gerindra bakal kena getah akibat dukungan Noel kepada Munarman dalam kasus terorisme. Sebab, Noel hanya membela pemikiran Munarman.

Diketahui, Ketua Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer sempat menjadi saksi meringankan dalam sidang kasus terorisme yang menimpa Munarman. Tak lama setelah menjadi saksi meringankan, Noel langsung dicopot dari jabatan Komisaris Utama anak perusahaan BUMN.

"Dalam konteks apa, kalau kita melihat statemen beliau bukan membela terorisme, tapi membela sosok pemikiran, sosok pemikir Munarman yang diluar persoalan terorisme," tuturnya kepada awak media pada Kamis (16/02/2023).

Ia menegaskan bahwa perbedaan pandangan di Indonesia seharusnya tidak perlu dipersoalkan. Terlebih, setiap warga negara berhak menyuarakan pendapat karena dilindungi konstitusi.

"Jadi enggak ada masalah, kita memang kadang berbeda pendapat, di sisi lain kita juga memiliki kesamaan pendapat ga ada masalah. Ini kan negara demokrasi," tegasnya.

Lebih lanjut,  ia menyambut baik dukungan Noel kepada Prabowo. Menurutnya, dukungan tersebut semakin mengindikasikan Prabowo sebagai sosok pemersatu bangsa.

"Jadi gerbong pendukung pak Prabowo kian hari kian panjang. Termasuk mereka yang dulu tidak bersama kami, tidak bersama pak Prabowo, sekarang ada bersama kami. Jadi memang pak Prabowo sebagai icon penersatu bangsa itu mulai efektif," terangnya.[populis]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: