![]() |
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. | dpr.go.id |
Aktivis politik yang juga loyalis Joko Widodo, Fadjroel Rachman, pun antusias mengomentari desakan pengunduran diri Fahri Hamzah itu. “Hadapi saja om @Fahrihamzah cuma rotasi jabatan ternyata, tak perlu marah2 toh,” sindir Fadjroel di akun Twitter @fadjroeL.
Presiden Komisaris PT Adhi Karya itu juga menanggapi “twit war” antara Fahri Hamzah dengan anggota MPP PKS Tifatul Sembiring. “Rotasi jabatan biasa kata om @tifsembiring jangan teriak-teriak di media kata om Tifatul. Gantian jabatan om @Fahrihamzah,” sindir @fadjroeL.
“Menghibur om Fahri, kelihatannya beliau tertekan,” tulis @fadjroeL, menanggapi kicauan @KristionoGroby. Sebelumnya @KristionoGroby me-retwet komentar @fadjroeL: “Nampaknya girang banget bang?”
Diberitakan sebelumnya, politikus PKS Mahfudz Siddiq berpendapat bahwa DPP dan F-PKS tidak bisa mengganti Fahri dari posisinya.
“Posisi pimpinan DPR kalau kita lihat aturannya tidak sepenuhnya jadi kewenangan fraksi atau DPP. Tapi juga terikat mekanisme di dewan. Tidak serta-merta DPP atau fraksi bisa ganti unsur pimpinan di DPR. Harus di paripurna,” kata Mahfudz di Gedung DPR seperti dikutip detik.com (11/01). (it)