
Nusanews.com - Area masjid Istiqlal, Jakarta, sudah padat oleh ribuan orang berpakaian serba putih sejak pagi tadi (Jumat, 4/11).
Mereka tak henti-hentinya meneriakkan Gubernur Jakarta nonaktif, Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama segera ditangkap atas kasus dugaan penistaan agama.
Shalawat juga mengiringi tuntutan massa aksi yang menyebar di berbagai sudut masjid tersebar di Asia Tenggara itu.
"Tangkap Ahok! Jangan dikasih makan," lantang seorang orator dari sudut atas masjid disampingnya seorang pendemo berpeci putih mengibar-ngibarkan bendera bertuliskan syahadat dalam bahasa Arab.
Selain itu juga terpampang sebuah spanduk yang dipasang di dinding masjid bertuliskan "Tangkap Ahok: Membiarkan Ahok Bebas Berarti Membiarkan Al Quran Dihina." (rmol)