
NUSANEWS - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo berang atas ulah Bupati Tolitoli, Sulawesi Tengah, Mohammad Saleh Bantilan dengan Wakil Bupati Tolitoli Abdul Rahman Buding.
Menurut Tjahjo, pertengkaran adu mulut yang hampir berujung pada adu jotos di hadapan publik dan kemudian menjadi viral itu memalukan.
“Memalukan, apa pun penjelasannya,” tegasnya melalui pesan singkat kepada wartawan, Kamis (1/2).
Bupati dan Wakil Bupati Tolitoli, kata politisi asal PDIP itu harusnya peka terhadap akibat pertengkaran di hadapan publik itu. Tjahjo lalu meminta kepada keduanya tak mengulangi kejadian serupa.
“(Bupati, Wakil Bupati) seharusnya memberi contoh kepada masyarakatnya demi kehormatan sebagai pejabat daerah dan kehormatan pemerintah daerah,” jelas
Sebelumnya, beredar video pertengkaran antara Bupati Tolitoli dan Wakil Bupati Tolitoli berdurasi lebih dari 2 menit yang menjadi viral di media sosial. Pertengkaran itu terjadi dalam agenda Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Fungsional Pengawas dan Kepala Sekolah di Lingkup Pemerintah Kabupaten Tolitoli.
Abdul Rahman Buding, yang mengenakan kemeja berwarna biru, tampak menendang dengan kencang meja di atas panggung. Dia juga memaki atasannya, Mohammad Saleh Bantilan dengan nada tinggi. Ia kemudian turun dari panggung sembari tetap berteriak kepada Bupati. Mohammad Saleh kemudian membalas terikan itu dengan nada suara yang sama. Bupati Muhammad pun menyatakan bahwa ia tidak akan membatalkan pejabat yang sudah dilantik.
SUMBER