NUSANEWS - Sejumlah lembaga survei merilis hasil quick count Pilgub Jatim 2018. Hasil sementara cukup mengejutkan. Empat lembaga survei yang melakukan quick count memenangkan pasangan cagub - cawagub Jatim Khofifah Indar Pawaransa - Emil Dardak.
Perolehan suara pasanganKhofifah - Emil jauh meninggalkan pesainya, Saifullah Yusuf atau Gus Ipul-Puti Guntut Soekarno.
Lembaga survei LSI Denny JA misalnya, dari 64 persen suara masuk, Khofifa-Emil unggul dengan mendapatkan 55 persen suara. Sedangkan pasangan Gus Ipul-Puti mendapatkan 45 persen suara.
Hasil seurap dari lembaga survei Indikator. Data suara masuk mencapai 71 persen. Haslnya, pasangan Khofifa-Emil mendapatkan 54 persen suara. Sementara pasangan Gus Ipul-Puti memperoleh suara 46 persen.
Sementara Lembaga survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), dari 71 persen suara masuk, pasangan Khofifa-Emil mendapatkan 52 persen suara. Sedangkan pasangan Gus Ipul-Puti unggul dengan meraih 48 persen suara.
Sedangkan Litbang Kompas, dari 61 persen suara masuk, pasangan Khofifa-Emil unggul dengan perolehan suara 55 persen. Pesaingnya Gus Ipul-Puti hanya memperoleh 45 persen.
SUMBER
SUMBER