logo
×

Kamis, 27 Februari 2020

Amien Rais Tuding Ada Kekuatan Luar Ingin Hancurkan PAN, Ini Videonya

Amien Rais Tuding Ada Kekuatan Luar Ingin Hancurkan PAN, Ini Videonya

DEMOKRASI.CO.ID - Amien Rais menyebut ada pihak di luar Partai Amanat Nasional (PAN). Hal itu didasarkan atas hasil Kongres V PAN lalu.

Dalam kongres tersebut, Zulkifli Hasan kembali terpilih sebagai Ketua Umum PAN periode 2020-2025. Ia satu-satunya orang yang bisa memimpin PAN dua periode.

Dalam sebuah video, Amien Rais pun membeberkan sejumlah keanehan dan kejanggalan kongres yang dimenangkan Zulkifli Hasan itu.

Menurutnya, apa yang terjadi dalam kongres tersebut adalah tindakan yang menginjak-injak partai politik.

Amien lantas menyebut bahwa ada pihak luar yang menginginkan PAN hancur. Akan tetapi, ia tak menyebut siapa pihak luar yang dimaksud.

“Saya tidak bisa katakan siapa, tapi jelas ada kekuatan luar yang ikut merusak, menghancurkan PAN,” ujarnya.

Karena itu, ia meminta kepada Zulkifli Hasan agar tidak melanjutkan cara-cara culas yang dipakainya di kongres.

Kalau masih tetap dilakukan, katanya, Zulkifli Hasan berarti sedang membuat recipe for destruction, recipe for disaster.

“Resep kehancuran PAN itu akan ada di tangan Anda (Zulkifli Hasan),”


“Jangan main seperti kemarin. Ini bangsa Indonesia memelototi partai kita,” katanya.

Kendati demikian, ia berharap agar ada solusi jalan tengah yang bisa sama-sama diterima semua pihak.

“Mudah-mudahan ada solusi, jalan tengah yang baik,” harapnya.

Untuk diketahui, Kongres V PAN diwarnai dengan kericuhan sejak hari pertama digelar.

Puncaknya, kericuhan terjadi di dalam arena kongres, saat para calon ketum hendak melaksanakan shalat berjamaah.

Kericuhan itu disebut merupakan buntut kontestasi antara Zulkifli Hasan dengan Mulfachri Harahap.

Amien Rais sendiri memberikan dukungannya kepada Mulfachri Harahap yang dipasangkan dengan putranya, Hanafi Rais.

Akan tetapi, perolehan suara Wakil Ketua Umum PAN itu kalah jauh dibanding Zulkifli Hasan.

Berikut video lengkap Amien Rais soal Kongres V PAN:

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: