logo
×

Senin, 26 Desember 2016

Program 200 Ribu Lapangan Kerja Anies Sandi Angin Segar Warga Jakarta

Program 200 Ribu Lapangan Kerja Anies Sandi Angin Segar Warga Jakarta

NUSANEWS - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Anies Baswedan-Sandiaga Uno memiliki program unggulan, yakni menciptakan 200 ribu lapangan pekerjaan baru. Program tersebut menjadi angin segar bagi warga Jakarta yang kebanyakan kesulitan mencari kerja.

Seperti dua barista (pelayan bar) asal Tebet ini, Aldino Mangkubumi dan Brilian Pamungkas. Keduanya menjatuhkan pilihan mereka ke Anies-Sandi karena program tersebut.‎

"Sebelumnya saya hanya mengenal kalau pak Anies Mendikbud, lalu Sandi pengusaha," ucap Aldino, Jakarta, Minggu (25/12/2016).

"Namun semenjak saya tahu ada program  200 ribu lapangan kerja baru saya jadi makin yakin kalau gubernur yang saya pilih tepat," lanjutnya.

Menurutnya solusi yang ditawarkan Anies-Sandi berbeda dengan calon lain, karena yang dibangun pasangan no urut 3 adalah manusianya melalui pemberdayaan kepada warga agar mau berwirausaha.

Sehingga akan membawa dampak jangka panjang meningkatkan perekonomian warga Jakarta. "Kalau satu orang jadi pengusaha pasti ngajak orang lain buat jadi karyawan, nah kalau gitu kan pengangguran bakalan berkurang," kata Aldino lagi.

Aldino bersama rekannya Brilian, bahkan akan membuka usaha jika memang program tersebut terwujud.
"Dengar-dengar nanti dikasih pelatihan gitu ya di kecamatan jadi kita ada arahan kalau mulai bikin usaha," ucap Brilian.

Keduanya juga berharap selain program 200 ribu lapangan kerja baru, program lainnya juga berjalan lancar agar Jakarta menjadi lebih maju kotanya dan bahagia warganya.‎ (ts)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: