logo
×

Minggu, 14 Mei 2017

Tingkatkan Pembangunan, NTB Akan Perbanyak Hafidz

Tingkatkan Pembangunan, NTB Akan Perbanyak Hafidz

NUSANEWS, LOMBOK BARAT - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) berkomitmen untuk memperbanyak hafidz (penghapal) Alquran di daerah tersebut, sebagai upaya memperkuat pondasi keagamaan masyarakat.

"Provinsi NTB karena akan memperbanyak hafidz-hafidzah untuk memperkuat pembangunan di daerah seribu masjid," tegas Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat Muhammad Amin di Lombok Barat, Minggu (14/5/2017).

Ia turut menegaskan, Pemprov NTB terus mendorong peningkatan sektor pendidikan, termasuk peran pondok pesantren dalam mencetak sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

Lebih jauh, Wagub mengharapkan para hafidz senantiasa mengamalkan isi dari Alquran dengan mengimplementasikannya di kehidupan sehari-hari.

Diimplementasikannya ajaran Alquran tentunya tak hanya untuk diri sendiri dan keluarga, melainkan juga diamalkan untuk masyarakat dan pembangunan di NTB.

"Kalau kita bisa mengamalkan isi Al Quran, Insya Allah kita akan selamat di dunia maupun akhirat," pungkasnya. (il)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: